“It must be difficult to love an adopted child as much as your own,”



Diproduseri oleh Leo DiCaprio & Joel Silver, film produksi Dark Castle Entertainment (yang hobi membuat film2 bertema horor) ini dibesut oleh Jaume Collet-Serra, sutradara asal Spanyol yang pernah membuat remake film horror-thriller "House of Wax" (2005).

Film ini berkisah mengenai pasangan Kate Coleman (Vera Farmiga) & John Coleman (Peter Sarsgaard) yang mengadopsi anak perempuan berusia 9 tahun setelah kematian anak dalam kandungan mereka. Berbeda dengan anak seusianya, anak gadis yang bernama Esther adalah anak yang cerdas, cenderung pemalu, tapi bisa menarik simpatik kedua pasangan ini untuk mengadopsi meski sebenarnya usianya yang sudah lebih tua dibanding 2 anak kandungnya sendiri.

Apa sih kelebhan film ini? Ga lain ga bukan adalah penampilan ciamik dari Isabelle Fuhrman sebagai Esther. Aktingnya sangat2 memukau sebagai pembunuh gila berdaah dingin. Selain itu, ketegangan2 yang disuguhkan Jaume Collet-Serra cukup sadis, satu hal yang pernah dia pertotonkan di film "House of Wax" dulu.

Well, film ini punya jalur cerita yang sebenarnya bisa ditebak, akan tetapi kualitas akting para pemainnya benar2 membuat film ini tetap asyik (baca: menakutkan) untuk diikuti. 


Sepertinya cukup itu yang ingin saya tulis tentang film ini, karena jika terlalu dalam takut akan menguangi kenikmatan yang belum nonton. 

Esther : Can You Keep a Secret?  
Me :  Yes !!! (lari ketakutan)


Rate :

 
Share
0 Responses

Posting Komentar